Liputansumatera.com
Tegas dan Lugas
muba sejahtera

Baru Hitungan Bulan, Cor Beton Jalan Poros Desa Panca Tunggal Mulai Rusak

57

MUBA, Liputansumatera.com – Baru dalam hitungan bulan, pembangunan infrastruktur jalan cor beton Jalan Poros Desa Panca Tunggal C5 Kecamatan Sungai Lilin Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) Propinsi Sumatera Selatan mulai mengalami kerusakan. 

Terpantau, batu splitnya mulai terkelupas berserakan. Hal ini tentu membuat masyarakat setempat kecewa, sebab pengecoran jalan yang bersumber dari dana APBD tahun anggaran 2021 tersebut salah satu tujuannya adalah memperlancar akses transportasi masyarakat desa setempat. 

Mulyadi (52) salah satu warga Desa Panca Tunggal C5 Kecamatan Sungai Lilin, mengatakan jika jalan cor yang rusak tersebut adalah akses jalan poros desa menuju ke jalan lintas Palembang – Jambi yang baru selesai di kerjakan sekira bulan Oktober 2021 lalu.

“Saat ini kondisinya mulai mengalami kerusakan, batu splitnya mulai terkelupas dan berserakan,” jelasnya dengan nada kecewa, Kamis (30/12/2021). 

Ungkapan kekecewaan juga dilontarkan Banhar selaku Ormas yang berdomisili di Kecamatan Sungai Lilin. Banhar mengatakan, cor jalan dengan anggaran yang sangat besar itu, menelan anggaran kurang lebih 7 Milyar, baru selesai di kerjakan bulan Oktober 2021 lalu dan saat ini kondisinya sudah mengalami kerusakan.

“Kualitas pekerjaan buruk, ini karena komposisi material seperti semen, pasir dan batu split tidak sesuai alias kebanyakan pasirnya. Wajar saja kalau beberapa bulan jalan sudah amburadul. Agar jelas silahkan di Test SAND CONE masuk Spek tidak,“ ungkapnya.

Atas permasalahan itu, ia meminta agar pihak Inspektorat dan aparat penegak hukum dapat turun untuk mengecek pekerjaan fisik yang bersumber dari Dana APBD tersebut.

“Demi kepuasan dan kenyamanan masyarakat atas pelayanan pemerintah terkait pembangunan yang menggunakan uang negara, harus dilakukan investigasi oleh aparat penegak hukum,” pungkasnya. 

Terkait hal itu, saat dikonfirmasi ke salah satu pegawai PUPR Kabupaten Musi Banyuasin, belum berhasil dihubungi. (soe

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.