Liputansumatera.com
Tegas dan Lugas
muba sejahtera

Meriah, Ribuan Penonton Banjiri Penutupan Turnamen Volly Kades Cup Desa Gajah Mati

115

MUBA, LS – Ribuan masyarakat luar daerah maupun dari Desa Gajah Mati padati lapangan sepak bola Volly Dusun 002 Desa Gajah Mati, guna menyaksikan acara penutupan turnamen Volly Kades Cup Desa Gajah Mati Kecamatan Babat Supat, Minggu (4/8/2024) malam.

Hadir dalam kesempatan itu, Camat Babat Supat diwakili Sekcam Babat Supat Amir Syaripudin SH MSi, Kepala Desa Gajah Mati Subandi Arif, Perangkat Desa dan BPD Desa Gajah Mati, serta ribuan warga yang berasal dari kalangan muda dan orang tua.

Turnamen memperebutkan Volly kades cup Desa Gajah Mati ini mampu menarik perhatian warga, bukan saja yang ada di wilayah Kecamatan Babat Supat, tetapi warga dari luar daerah seperti dari Kecamatan Lain dalam Kabupaten Muba maupun Kabupaten Banyuasin.

Dalam kesempatan itu, Sekcam Babat Supat Amir Syaripudin SH MSi mengucapkan syukur atas terlaksananya turnamen tersebut dengan lancar dan aman.

“Alhamdulillah, perlombaan berjalan dengan lancar, kami dari pihak kecamatan sangat mengapresiasi dan selalu mendukung kegiatan kegiatan yang bersifat kemasyarakatan termasuk turnamen turnamen yang telah dilaksanakan di desa-desa dalam Wilayah Kecamatan Babat Supat yang merupakan kegiatan kepemudaan”, jelasnya.

Sementara, Kepala Desa Gajah Mati Subandi Arif mengatakan, turnamen voli yang berlangsung beberapa waktu sebelumnya, tidak hanya sebagai ajang unjuk skil dan silaturahmi antar warga, tapi juga sebagai hiburan bagi masyarakat dan meningkatkan UMKM warga.

Dirinya juga sangat mengapresiasi para panitia penyelenggara dan masyarakat setempat, hingga suksesnya turnamen tersebut.

“Turnamen ini untuk masyarakat Desa Gajah Mati dan direncanakan akan diadakan setiap tahun. Terima kasih kepada panitia dan pemain yang telah melakukan kegiatan dengan aman dan kondusif. Selain memberikan hiburan, menjaring pemain berbakat juga menghidupkan UMKM warga setempat”, pungkasnya.

Senada, ditambahkan Sekdes Gajah Mati Heriyanto. Adapun pemenang turnamen tersebut untuk group putra sebagai juara 1 : Beladas Bae VC Galang Tinggi, juara 2 : Batu Gunung A Probolinggo, juara 3 : Bertak Purnama, Bertak 1 Tungkal Ilir dan juara putra 4 Batu gunung B Suka maju.

Sementara, juara 1 putri : Gama VC Pemdes Gajah Mati, juara 2 putri : Suci Londry Tanjung Kerang, juara 3 Putri : MMB Gajah Mati dan juara 4 Putri : Saud BHL. (les)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.